Sunday, March 13, 2016

Carolina Marin tersingkir dari All England Super Series Premier. Di laga lain, pebulutangkis China, Lin Dan, lolos ke babak final.

Carolina Marin tersingkir dari All England Super Series Premier. Di laga lain, pebulutangkis China, Lin Dan, lolos ke babak final.

Bermain di Barclaycard Arena, Sabtu (12/3/2016) malam WIB, unggulan pertama tunggal putri Marin gagal melaju ke final turnamen berhadiah total USD 550 ribu tersebut. Marin yang juga juara bertahan dikalahkan pemain asal Jepang, Nozomi Okuhara,meski sempat unggul di gim pertama 21-11, 16-21, 14-21.

Dengan tersingkirnya Marin, final tunggal putri dipastikan tak akan diisi unggulan pertama dan kedua. Saina Nehwal dari India yang jadi unggulan kedua malah sudah kandas di babak perempatfinal. Dia dikalahkan pebulutangkis Taiwan, Tai Tzu Ying.

Final tunggal putri akan mempertemukan Okuhara yang jadi nggulan kedelapan di turnamen itu dengan Wang Shixian sebagai unggulan ketujuh dari China.

Di sektor putra, Lin Dan memastikan tempat di babak final usai mengalahkan kompatriotnya (rekan senegaranya), Xue Song. Lin Dan merebut tiket babak puncak usai menang 18-21, 21-15, 21-9 dalam laga selama satu jam dan 22 menit.

Hasil positif itu membuka peluang Lin Dan untuk mendapatkan gelar keenam All England. Lima titel lain didapatkan pemain berjuluk Super Dan itu di tahun 2004, 2006, 2007, 2009, dan 2012.

Lin Dan masih menunggu lawan antara pemenang Tian Houwei (China) dengan Hans Kristian Vittinghus dari Denmark.

No comments:

Post a Comment

BERITA LAINNYA